Saham BIT Mining Ltd. melonjak tajam hingga 355% ke level US$11,20 dalam perdagangan premarket setelah perusahaan tambang Bitcoin tersebut mengumumkan rencana peralihan treasury aset kriptonya ke Solana (SOL). Setelah euforia awal, saham BIT Mining terkoreksi, namun masih mencatatkan kenaikan 170% dibanding penutupan sebelumnya.
BIT Mining menjadi perusahaan terbaru yang mengikuti model akumulasi crypto treasury jangka panjang yang dipelopori Michael Saylor lewat Strategy. Perusahaan berencana menggalang dana sebesar US$200 juta hingga US$300 juta melalui penerbitan utang atau saham baru untuk membeli Solana token. Selain itu, BIT Mining juga akan mengkonversi sebagian kepemilikan kripto eksistingnya ke dalam SOL dan ikut serta dalam program staking untuk mendapatkan imbal hasil jangka panjang.
Sebelum pengumuman ini, kapitalisasi pasar BIT Mining tercatat hanya US$39 juta pada penutupan Rabu lalu. Lonjakan harga saham ini mencerminkan optimisme pasar terhadap diversifikasi treasury ke aset blockchain generasi baru seperti Solana, yang menawarkan kecepatan transaksi lebih tinggi dibanding Bitcoin maupun Ethereum.
Di pasar aset kripto, harga Solana juga ikut naik tipis sebesar 0,9% pada perdagangan Kamis, di tengah minat institusi yang mulai melirik SOL sebagai alternatif treasury.
Langkah BIT Mining menambah daftar perusahaan publik yang memperluas strategi treasury mereka dari sekadar memegang Bitcoin menjadi lebih beragam, mengikuti tren institusional yang kian agresif mendiversifikasi kepemilikan aset digital.